
Pemangkasan Tunas Air Pohon Alpukat
Pemangkasan Tunas Air Pohon Alpukat Setelah dilakukan pemangkasan secara berkala biasanya tanaman alpukat akan aktif mengeluarkan tunas-tunas air. Tunas air merupakan tunas yang tumbuh pada percabangan dan bahkan batang utama. Biasanya tunas ini akan terangsang tumbuh setelah dilakukan pemangkasan pada ranting utama. Keberadaan tunas air ini jika dibiarkan tumbuh, maka akan merugikan pada tanaman alpukat. Hal itu disebabkan tunas air akan banyak menyedot nutrisi dari pohon. Maka itu tak heran tunas air pertumbuhannya jauh lebih subur jika dibandingkan ranting utamanya. Selain itu juga faktor lain yang menyebabkan pertumbuhan tunas air lebih aport tumbuhnya itu disebabkan pada tunas air terdapat sel muda. Seperti kita ketahui bahwasanya sel akan aktif berkembang pada jaringan muda. Kerugian lain jika tunas air ini dipelihara adalah akan memperpanjang fase vegetatif. Artinya nanti kita akan lambat bertemu dengan fase pertumbuhan generatif yang lambat pula. Dengan demikian tanaman akan lambat berbunga dan berbuah. Pemangkasan tunas air ini bisa dilakukan setiap saat. Intinya ketika ada yang tumbuh segera di pangkas secepat mungkin. #heritanitempilang Semoga bermanfaat