
tips memilih entres durian yang berkualitasnya bagus
Supaya bisa melakukan okulasi durian dengan baik, baiknya kamu memilih entres dan batang bawah seperti berikut. Pilih pohon durian pendek dalam polybag yang batangnya berdiameter sebesar kurang lebih 1 cm yang nantinya akan dipergunakan sebagai batang bawah. Carilah entres dari pohon durian yang sudah matang, baik dari segi usia, kemampuan melawan hama, dan sudah terlihat kualitas buahnya atau berbuah lebat.